Travel Video and Photograph - AkberPLB75


Pepatah mengatakan,"guru terbaik adalah pengalaman". Ya, itulah yang saya tangkap dari kisah perjalanan guru AkberPLB kali ini. Danny Tumbelaka dan Sutiknyo (mas Bolang) sebuah kolaborasi guru yang sungguh mengagumkan dan sangat disayangkan jika ilmunya tidak kita serap sebanyak mungkin. Mas Bolang atau mas Sutiknyo sudah pernah mengisi kelas AkberPLB sebelumnya mengenai tentang Travel Video dan kali ini pun beliau tetap mengusung topik yang sama hanya saja mungkin bisa dikatakan lanjutan dari kelas dia sebelumnya.

Danny Tumbelaka
Website: dannytumbelaka.wix.com/datum
Email1: dannytumbelaka@me.com
Email2: datumphotog@gmail.com
Phone: +62 812 940 55308

Suktinyo (Tekno Bolang)
Website: lostpacker.com
Phone : +6281371395513
Email : sutiknyo80@yahoo.com
Facebook Pages : lostpacker
Twitter : @lostpacker

Akademi Berbagi Palembang kelas ke-75 dilaksanakan pada hari Jumat 22 Juli 2016 di Museum Sultan Mahmud Badaruddin II yang bertepatan dengan acara Festival Sriwijaya ke XXV.

Photo & Video Travel merupakan cara kita untuk mengingat memori perjalanan yang kita lakukan. Photo & Video dapat menceritakan secara visual pengalaman perjalanan kita. Di era digital multimedia video & photo sangat efektif dalam mendeskripsikan perjalanan kita. Bahkan bisa menjadi bukti nyata bahwa benar kita pernah berada disana kala itu berdasarkan video dan photo yang ada.

Pembicara pertama yaitu mas Danny Tumbelaka seorang Photograph yang sudah lama berkecimpung dalam dunia potret memotret. Dia bercerita bahwa pada tahun 1987 dia tidak lulus ujian masuk ke Universitas Negeri, kemudian kabur dari rumah karena masalah internal. Dikemudian hari Tuhan memperkenalkan dia dengan pasangan suami istri yang baik dan mempekerjakan dia sebagai asisten pribadi dengan gaji yang lumayan dan uang hasil gajinya dia kumpulkan untuk membeli kamera, lensa dan lain sebagainya.

Tahun 1988 mulai menekuni dunia photograph kemudian tahun 1990 sudah masuk ke dunia iklan dan ditahun ini juga dia sudah mulai memikirkan untuk keliling dunia.

Tips dari mas Danny tentang Golden Hour,"jika mau memotret diwaktu pagi upayakan sebelum jam 10 dan jika mau memotret diwaktu siang upayakan sebelum jam 3 sore.

Pembicara kedua yaitu mas Sutiknyo (bolang) yang tidak kalah profesional dengan mas Danny. Mas bolang lebih fokus ke travel video tapi bukan berarti masalah photograph dia kesampingkan. Buah hasil dari usahanya menekuni dunia travel video, pemilik blog www.lostpacker.com inipun mulai mendulang penghargaan. Film terbarunya berjudul "Kembara" berhasil menjadi Film Favorit diajang HelloFest2014.

Pada kesempatan kelas ini, mas Bolang mengajarkan tips dan trik dalam memotret dan merekam menggunakan beberapa alat yang biasa dia bawa. Terlalu asik dengan materi yang disampaikan membuat para peserta kelas Travel Video and Photograph lupa sejenak akan waktu yang semakin sore dikala itu sehingga penyampaian materi kurang maksimal karena waktu yang tidak memungkinkan.

Ada dengan video perjalanan?
Kenapa mas Bolang memilih video?
Menurut mas Bolang, cara yang paling mudah untuk menyampaikan suatu pesan yang mudah dicerna dan diterima oleh banyak orang yaitu melaui media video apalagi masyarakat kita pada umumnya masih malas untuk membaca.

Membuat video perjalanan yang menarik
Sebelum kita membuat video atau apapun itu, langkah awal yaitu pastikan didasari oleh passion (kesenangan). Melakukan dan membuat apapun jika dilandasi oleh kecintaan dan kesenangan hasilnya pasti cantik.
  • Salah satu poin yang tidak kalah penting dalam pembuatan video perjalanan yaitu "lokasi". Lokasi bisa dikatakan kunci dari video perjalanan, karena ini lah pesan yang akan disampaikan. Sebelum mengambil gambar, yang harus dipastikan bahwa kita sudah memiliki informasi tentang lokasi yang akan dikunjungi. Tidak hanya itu, faktor pendukung lainnya seperti cuaca, waktu yang tepat, hingga larangan atau etika yang berlaku di lokasi tersebut wajib kita diketahui.
  • Upayakan kita punya waktu untuk menikmati lokasi sebelum mengambil gambar sekitar 5 menit. Amati dengan seksama kira-kira dari sudut mana yang menarik untuk diambil.
  • Melihat referensi dari video tentang lokasi yang sama juga bisa menjadi acuan kira-kira apa saja yang bisa diambil gambarnya.
  • Mas Bolang biasanya mengambil 3 macam sudut gambar untuk satu obyek yaitu long shot, middle shot, dan close shot untuk satu obyek yang sama. Hal ini bertujuan agar saat disunting, editor memiliki banyak stok gambar untuk diracik.
  • Selain kamera, alat lain yang perlu dibawa supaya hasilnya bagus seperti tripod menjadi alat yang wajib dibawa. Tidak seperti pada fotografi, kehadiran tripod sangat dibutuhkan untuk menjaga kestabilan saat mengambil gambar.
  • Mas Bolang lebih suka membawa kamera kecil yang ringan dan ringkas, karena video perjalanan menuntut perpindahan tempat yang cukup sering.
  • Menguasai teknik fotografi akan memberikan nilai lebih saat belajar videografi, karena banyak prinsip-prinsip teknis di fotografi yang sesuai dan bisa dijadikan acuan saat membuat video.
  • Poin penting dari sebuah video adalah cerita. Dari gambar-gambar yang disajikan, pesan apa yang hendak disampaikan. Apakah itu pemandangan Indonesia, semangat yang muncul dari sosok yang direkam, pastikan momen ini tertangkap dengan baik.
  • Penonton video juga perlu diperhatikan. Apakah video perjalanan yang dibuat mengandung gambar-gambar dewasa yang dikhususkan untuk penontn tertentu, atau gambarnya cukup aman dikonsumsi oleh penonton segala usia.
  • Durasi tayang video yang masih nyaman untuk dinikmati khususunya di Indonesia rata-rata 3 sampai 4 menit. Tapi jika ceritanya bagus dan kuat, durasi tayang lebih lama juga tidak jadi masalah.
  • Pastikan materi-materi yang digunakan tidak melanggar aturan yang berlaku dari media tempat kita mengupload semacam privasi atau lisensi. Media Youtube menerapkan aturan yang ketat untuk hal ini. Biasanya materi yang disensor oleh Youtube adalah pada musik.
Di menit-menit terakhir kelas Travel Video and Photograph, mas Bolang memperagakan cara pengambilan gambar dan penggunan beberapa alat untuk hasil yang maksimal seperti tripod dan shoulder rig.

Berikut video KEMBARA karya Sutiknyo (Tekno Bolang)

Author:

0 comments:

Silahkan tinggalkan komentar anda dengan menggunakan opsi Name/URL. Mohon jangan komentar SPAM..! Karena komentar dengan menyertakan LINK / ANCHOR TEXT atau promosi produk tertentu akan saya hapus tanpa pemberitahuan sebelumnya
Terimakasih...!!!