1 Hari Jadi Sopir Siska (KDI-Artis IBU KOTA)
Minggu, 13 November 2017. Pernikahan Rima & Aries di Lr.Bahagia Kertapati mengukir cerita lucu dalam sejarah kehidupanku. Bagaimana tidak, aku yang biasa datang ke acara pernikahan secara sendiri dan tidak ada kejadian aneh, tapi kemarin sedikit membuatku tercengang dan shock.
Aku datang agak siangan sekitar jam 11.20 sampai di tempat acara. Menggunakan batik emas, celana dasar hitam, sepatu pantofel dan menggunakan kacamata minus.
Setibanya disana, Aku langsung menuju tempat duduk aga ke belakang dan menyudut. Selang beberapa menit kemudian terlihat beberapa anak muda pun turut duduk dibarisan tempat ku berada. Tiba-tiba, datang seorang pemuda menghampiri dan berkata,"kakak ni sopirnyo siska yo?" (kakak ini sopirnya siska ya?). Sontak saya terkejut dan secara reflek menggelengkan kepala sembari berkata,"bukan, Aku bukan Sopir Siska", dengan wajah pucat dan malu. Selesai Aku berkata demikian, pemuda tersebut berlalu dari hadapanku.
Pesan moral yang bisa saya petik dari kejadian ini, yaitu:
1. Jangan datang telat ke tempat hajatan,
2. Jangan pergi kondangan jika tanpa pasangan,
3. Gunakan pakaian yang tidak mencolok seperti sopir artis ibukota,
4. Jangan lupa berdoa agar terhindar dari hal yang tidak terduga yang bisa membuat cerita kurang menyenangkan selamanya.
5. Jika hal ini terjadi pada kalian, saran saya pura-pura lupa ingatan saja atau pura-pura pingsan. Dengan begitu kalian akan aman.
0 comments:
Silahkan tinggalkan komentar anda dengan menggunakan opsi Name/URL. Mohon jangan komentar SPAM..! Karena komentar dengan menyertakan LINK / ANCHOR TEXT atau promosi produk tertentu akan saya hapus tanpa pemberitahuan sebelumnya
Terimakasih...!!!